WartaSurabaya
Home Tutorial Dua Cara Cara Cek Hutang Pulsa Tri, Solusi di Saat Darurat

Dua Cara Cara Cek Hutang Pulsa Tri, Solusi di Saat Darurat

Di saat darurat, para pengguna bisa berhutang pulsa Tri dan menggantinya saat isi pulsa. Namun, bagaimana cara cek hutang pulsa Tri?

Semua operator kini telah menawarkan berbagai kemudahan untuk para pelanggan. Termasuk, melihat cara cek hutang pulsa Tri. Sehingga, Anda bisa memilih nominal untuk berhutang pulsa di layanan yang tersedia dan tidak perlu bingung lagi di saat darurat.

Namun, tetaplah ingat bahwa hutang haruslah dibayar. Berikut beberapa cara cek hutang pulsa Tri yang bisa Anda coba.

Cara Cek Hutang Pulsa Tri

1. Aplikasi Bima

  1. Pilih Simbol Titik Tiga
  2. Tekan Menu Tagihan yang terletak pada urutan ketiga dari bawah
  3. Klik Bulan Tagihan. Jika ingin melihat tagihan di bulan tertentu, cukup klik bulan yang ingin diketahui jumlahnya. 

2. Cara Cek Hutang Pulsa Tri, Melalui Dial–Up

Bila Anda tidak memiliki ruang penyimpanan untuk mengunduh aplikasi Bima atau tidak memiliki data internet, Anda bisa mengecek tagihan hutang pulsa melalui Dial-Up.

Baca Juga: 4 Aplikasi Youtube Mp3 Converter Terbaik, Cocok untuk Konten Kreator

Cukup tekan *805# pada dial–up lalu tekan tombol call atau OK. Dalam beberapa detik layar ponsel Anda akan menampilkan pilihan jumlah pulsa yang bisa dipinjam. 

Kemudian, pilihlah nominal pulsa sesuai kebutuhan yang ingin dipinjam. Lalu, klik tombol lanjut untuk mengkonfirmasi. Dalam hitungan detik atau menit, pulsa akan masuk ke ponsel Anda, beserta SMS dari operator.

SMS ini berisi konfirmasi dari operator Tri bahwa pulsa sudah ditambahkan. Selain itu juga ada sebuah tautan, yang bila di klik, tautan ini akan menampilkan jumlah tagihan yang perlu Anda bayar. 

Cara membayar tagihan ini adalah pemotongan pulsa otomatis ketika Anda melakukan pengisian pulsa. Tak hanya itu, beberapa pelayanan lain juga akan ditawarkan oleh Tri kepada pelanggannya. 

Syarat dan Ketentuan Hutang Pulsa Tri

Semua provider pasti memberi fasilitas hutang pulsa bagi pelanggannya, termasuk Tri. Namun, ada beberapa syarat dan ketentuan jika ingin menggunakan layanan ini.

Selain itu, hutang pulsa ini biasanya lebih mahal dibanding harus mengisi pulsa biasa. Sehingga, hal ini bisa menjadi pertimbanganmu untuk berhutang. Namun, di kondisi mendesak, tentu hal ini akan sangat memudahkan pelanggan jadi tak ada salahnya untuk dimanfaatkan.

Syarat dan ketentuan berhutang pulsa darurat kartu Tri, adalah :

– Registrasi menggunakan nomor KTP dan KK (Kartu Keluarga).

Baca Juga: Gak Sampai 1 Menit, Ini 5 Cara Melihat Foto di Google Drive

  1. Layanan hutang pulsa Tri ini hanya berlaku untuk pengguna nomor Tri Prabayar.
  2. Selain itu, kartu Anda harus aktif minimal 90 hari jika ingin mengaktifkan layanan pulsa darurat dan masa aktif kartu masih panjang.
  3. Seperti yang disebutkan sebelumnya, ada biaya admin sesuai nominal pinjaman pulsa. Sehingga, hutan pulsa ini akan lebih mahal dibanding mengisi pulsa biasa
  4. Besaran nominal hutang pulsa ditentukan oleh pihak Tri Indonesia. Sehingga, Anda bisa memilih nominalnya sesuai kebutuhan

Demikian dua cara cek hutang pulsa Tri yang bisa dicoba, baik melalui aplikasi Bima maupun secara manual di menu Dial-up.

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad